Zulfan Ismaini Calon Tungal Pimpin Kadin Dumai

- Penulis

Senin, 25 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Ketua Kadin Kota Dumai, Zulfan Ismaini, SH

DUMAI – Dalam pelaksanaan Musyawarah Kota (Mukota) ke VII Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kota Dumai yang akan digelar pada hari Senin 25 Maret 2024, hanya satu nama yang mendaftar sebagai calon Ketua. 

Pendaftaran calon Ketua Kadin Kota Dumai periode 2024-2029 telah dibuka sejak tanggal 25 Januari 2024 dan ditutup pada hari Rabu tanggal 6 Maret 2024. 

Pada Konfrensi Pers dengan sejumlah media, Rabu (6/3/2024) yang lalu, Ketua Panitia Pengarah (SC) Mukota ke VII Kadin Dumai Periode 2024-2029, Ir. Sonny Adiya Putra, MT menyebutkan, hanya ada satu calon yang mendaftar dan mengembalikan berkas, yakni atas nama Zulfan Ismaini. 


Foto : Sekretaris Panitia Pengarah, Annora Arsan, SE.MH

Dengan demikian hanya beberapa tahapan lagi Zulfan Ismaini kembali memimpin Kadin Kota Dumai. 

Untuk persyaratan, Zulfan Ismaini, SH telah menyerahkan berkas pendaftaran yang mencakup Surat Pernyataan, KTA, Foto Copy KTP, SK Pengurus Kadin, Pas Foto 4×6 dua lembar, serta syarat lainnya sesuai PDPRT Kadin Dumai. 

Sementara itu, terkait Mukota, Sekretaris Panitia Pengarah, Annora Arsan, SE.MH, didampingi anggota Panitia Pengarah, Drs Helmi Paduko Rajo yang juga Owner Bumbu Masak Buya menyampaikan pelaksanaan Mukota yang awalnya dijadwalkan pada tanggal 18 Maret 2024 diundur pada tanggal 25 Maret 2024. 

” Mukota ke VII Kadin Kota Dumai akan kita adakan pada hari Senin tanggal 25 Maret 2024 di Gedung Sri Bunga Tanjung atau gedung Pendopo Dumai jam 9 pagi,” terang Annora Arsan, Sabtu (23/3/2024). 

Pelaksanaan Mukota ke VII Kadin Kota Dumai itu direncanakan akan dibuka oleh Ketua Kadin Provinsi Riau.

Berita Terkait

Fahmi Rizal, S.STP., M.Si  Resmi Dilantik Sebagai Sekda Kota Dumai Oleh Walikota Dumai H. Paisal. S.K.M, MARS
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Komsos Bersama Masyarakat Di Kelurahan Terkul
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Pemantauan PMK Ternak Di Desa Pancur Jaya
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Patroli Karhutla Bersama Masyarakat Di Kelurahan Batu Panjang
Patroli Mitigasi Siskamling TNI dan Masyarakat di Kelurahan Batu Panjang Berjalan Aman dan Kondusif
Kapolres Dumai Pimpin Patroli Tim RAGA dan Pengecekan Pos Satkamling kecamatan Bukit kapur Kota Dumai
Generasi Pesona Indonesia (GENPI) Dumai Sukses Menggelar Liga MiniSoccer GENPI CUP 2
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Patroli Karhutla Bersama Masyarakat di Desa Darul Aman

Berita Terkait

Senin, 3 November 2025 - 05:33 WIB

Fahmi Rizal, S.STP., M.Si  Resmi Dilantik Sebagai Sekda Kota Dumai Oleh Walikota Dumai H. Paisal. S.K.M, MARS

Senin, 3 November 2025 - 04:51 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Komsos Bersama Masyarakat Di Kelurahan Terkul

Senin, 3 November 2025 - 04:48 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Pemantauan PMK Ternak Di Desa Pancur Jaya

Senin, 3 November 2025 - 04:45 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Patroli Karhutla Bersama Masyarakat Di Kelurahan Batu Panjang

Minggu, 2 November 2025 - 16:29 WIB

Patroli Mitigasi Siskamling TNI dan Masyarakat di Kelurahan Batu Panjang Berjalan Aman dan Kondusif

Berita Terbaru