Minimalisir Kebakaran, Pemko Pekanbaru Himbau Warga Rutin Cek Instalasi Listrik

- Penulis

Senin, 22 September 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PEKANBARU – Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, menghimbau warga agar secara rutin memeriksa instalasi listrik guna meminimalisir kebakaran bangunan akibat korsleting atau arus pendek listrik.

Penjabat Sekretaris Daerah Kota (Pj Sekdako) Pekanbaru Dr.Tr H Zulhelmi Arifin S.STP M.Si mengatakan, instalasi listrik mesti menjadi perhatian mengingat sekitar 80 hingga 90 persen kebakaran bangunan dipicu oleh korsleting listrik.

“Kemarin kita sudah diskusi juga sama pihak PLN Riau-Kepri untuk antisipasi kebakaran ini. Kerena mungkin lebih dari 80 sampai 90 persen, kebakaran ini akibat arus pendek listrik,” ucapnya, usai memimpin apel gabungan di kantor Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Pekanbaru, Senin (22/9/2025).

Disampaikan Ami, sapaan Zulhelmi Arifin, kebakaran bangunan akibat arus pendek listrik sendiri tidak menjadi tanggung jawab pihak PLN. Untuk itu, warga harus meningkatkan pengawasan dengan rutin memeriksa instalasi listrik.

“Karena kabel listrik ini kan ada usia pakainya. Kadang-kadang di rumah-rumah warga itu ada yang sudah sampai 15 tahun, kadang ada yang sudah lapuk, digigit tikus, kemudian atapnya bocor, kena hujan, itu juga bisa jadi pemicu,” ujarnya.

“Untuk itu perlu dicek kembali kabelnya secara berkala, sehingga kebakaran akibat arus pendek listrik bisa diminimalisir ke depannya” ulas Ami.

Di samping itu, ia menilai juga perlu diberikan pemahaman kepada warga apa yang harus dilakukan ketika terjadi korsleting listrik.

“Karena itu, siang ini Kadis Damkar ketemu dengan pihak PLN untuk menajamkan upaya penanganan cepat ketika terjadi korsleting listrik. Kemudian ini nanti perlu disosialisasikan kepada warga,” tutup Ami. (kominfo6)

Berita Terkait

Bawa Harum Padang Lawas, Hafiz M.Al Zikri Hasibuan Sabet Juara III Taekwondo POPNAS XXVII di Jakarta
TNI Bersama Ketua RT, Linmas, dan Pemuda Gelar Patroli Mitigasi Siskamling di Kelurahan Batu Panjang
Pastikan Pelayanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Riau Tinjau Rutan Dumai
Babinsa Koramil 04/Rupat Bersama Masyarakat Gelar Patroli Karhutla di Desa Pangkalan Nyirih
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Komsos di Desa Parit Kebumen
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Pemantauan PMK Hewan di Desa Sri Tanjung
Patroli Mitigasi Siskamling TNI, Ketua RT, Linmas, dan Pemuda Setempat di Kelurahan Batu Panjang Berlangsung Kondusif
Kajati Riau Lantik Wakajati Riau, Asisten Pemulihan Aset. Kejati Riau, 5 Kajari di Riau dan 2 Koordinator Pada Kejati Riau
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 4 November 2025 - 14:55 WIB

Bawa Harum Padang Lawas, Hafiz M.Al Zikri Hasibuan Sabet Juara III Taekwondo POPNAS XXVII di Jakarta

Selasa, 4 November 2025 - 14:49 WIB

TNI Bersama Ketua RT, Linmas, dan Pemuda Gelar Patroli Mitigasi Siskamling di Kelurahan Batu Panjang

Selasa, 4 November 2025 - 13:48 WIB

Pastikan Pelayanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Riau Tinjau Rutan Dumai

Selasa, 4 November 2025 - 05:34 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Bersama Masyarakat Gelar Patroli Karhutla di Desa Pangkalan Nyirih

Selasa, 4 November 2025 - 05:27 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Pemantauan PMK Hewan di Desa Sri Tanjung

Berita Terbaru