Antisipasi Lonjakan Harga Beras, Disperindag Dumai Segera Gelar OP

- Penulis

Selasa, 24 Februari 2015

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tribunriau, DUMAI –
Mengantisipasi lonjakan harga  beras di pasaran, Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Dumai akan  segera menggelar operasi pasar (OP).

“Pemerintah Kota Dumai akan berkoordinasi dengan Perum Bulog untuk menggelar operasi pasar, mengingat semakin tingginya harga beras diberbagai daerah, dan tidak menutup kemungkinan hal tersebut juga akan menjadi pemicu terjadinya kenaikan harga beras di Kota Dumai,” jelas Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Kadisperindag) Kota Dumai Zulkarnaen, Selasa (24/2).

Untuk waktu pelaksanaan, dirinya menyatakan akan secepatnya melakuka hal tersebut, agar lonjakan harga beras tidak terjadi.

“Saya masih di Padang ada rapat, setelah saya pulang dari Padang kita akan lakukan koordinasi dengan bulog untuk menggelar operasi pasar agar tidak terjadi kenaikan harga,” ujarnya.

Dikatakannya, tujuan operasi pasar yang akan dilakukan untuk mengendalikan dan menstabilkan harga beras.

Sebelum dilakukannya operasi pasar, pihaknya akan melakukan pemantauan di lapangan terlebih dahulu, dan jika kedapatan ada pedagang yang menaikkan harga beras maka akan diberi teguran, karena dari pihak Pemko Dumai sendiri tidak pernah menaikkan harga sembako termasuk harga beras. (isk/rhi)

Berita Terkait

PMA Serahkan Bantuan Beras di Desa Sianggunan Kecamatan Sosopan
PMA Silaturrahmi ke Desa Batu Gajah, Berikan Bantuan Beras, Terima Keluhan Warga
Warga Binaan Rutan Dumai Mendapatkan Hak Dasar Peralatan Mandi, Alat Makan, dan Pakaian
Pasar Murah Polsek Dumai Timur, Upaya Stabilisasi Harga dan Sinergi Bersama Masyarakat
Dihadiri Walikota Pekanbaru, Korem 031/Wira Bima Bagikan Sembako Kepada Masyarakat
Di Tengah Fluktuasi Harga Bahan Pokok, Polres Dumai Melaksanakan Operasi Pasar Murah
ZED-STP Polres Dumai Lakukan Kegiatan Berbagi ke Panti Asuhan Pelintung Kecamatan Medang Kampai
Wako Salurkan Bantuan Imam Gharim dan Guru Ngaji, 1000 Mustahik Kota Dumai Terima Zakat dari RS Awal Bros

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 07:49 WIB

PMA Serahkan Bantuan Beras di Desa Sianggunan Kecamatan Sosopan

Sabtu, 27 September 2025 - 16:25 WIB

PMA Silaturrahmi ke Desa Batu Gajah, Berikan Bantuan Beras, Terima Keluhan Warga

Rabu, 17 September 2025 - 06:10 WIB

Warga Binaan Rutan Dumai Mendapatkan Hak Dasar Peralatan Mandi, Alat Makan, dan Pakaian

Selasa, 16 September 2025 - 06:15 WIB

Pasar Murah Polsek Dumai Timur, Upaya Stabilisasi Harga dan Sinergi Bersama Masyarakat

Jumat, 12 September 2025 - 15:08 WIB

Dihadiri Walikota Pekanbaru, Korem 031/Wira Bima Bagikan Sembako Kepada Masyarakat

Berita Terbaru