Babinsa Koramil 01 Giat Sosialisasi Keamanan

- Penulis

Rabu, 13 Juli 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DUMAI- Kodim 0320 Dumai melalui Babinsa Koramil-01 Kelurahan Bukit Batrem, Kopda M Togatorop, Rabu (13/7), melakukan giat sosialisasi tentang keamanan.

Sosialisasi ini digelar di lingkungan sekitar daerah binaannya, terkhusus di RT 02 Kelurahan Bukit Batrem Kecamatan Dumai Timur.

Di sini, Kopda M Togatorop mengatakan agar, masyarakat bisa lebih meningkatkan kewaspadaan terhadap aksi pencurian yang beberapa waktu lalu sempat marak terjadi.

Tak peduli apakah itu siang atau malam hari, ia berharap masyarakat bisa melakukan proteksi dini terhadap aksi tersebut dengan memastikan pintu dan jendela rumah terkunci rapat jika ingin berpergian.

“Pastikan pintu dan jendela tertutup dan terkunci rapat jika ingin berpergian dan jangan menggunakan perhiasan yang mencolok, jika berpergian dengan waktu yang lama, segera beritahu kepada tetangga sekitar, Ketua RT atau saudara bahwa anda akan berpergian dan pastikan mereka dapat dipercaya serta amanah,” katanya.

Babinsa ini juga turut mengatakan, jika malam hari tiba, masyarakat juga bisa melakukan hal yang sama, serta pastikan barang-barang berharga yang ada di  rumah ditaruhkan ke tempat yang dinilai aman dari jangkauan dan perhatian.

“Simpanlah barang-barang berharga anda di tempat yang aman,” pintanya. (rilis)

Berita Terkait

Rutan Dumai dan Dinas Kesehatan Kota Dimai Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kesehatan Warga Binaan
Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar Patroli Karhutla Bersama Masyarakat di Desa Sei Cingam
Babinsa Koramil 04/Rupat Lakukan Pemantauan PMK Hewan di Desa Darul Aman
Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar KomunikasiI Sosial Di Desa Dungun Baru
Berpakaian Adat Tabagsel, Ibu Ketua TP PKK Padang Lawas Hadiri Jambore Kader PKK 2025
Patroli Mitigasi Siskamling di Kelurahan Batu Panjang Wujud Sinergi TNI dan Masyarakat
Kapolres Padang Lawas Pimpin Apel Siaga Tanggap Darurat Bencana
Polres Dumai Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi

Berita Terkait

Kamis, 6 November 2025 - 11:06 WIB

Rutan Dumai dan Dinas Kesehatan Kota Dimai Jalin Kerja Sama Tingkatkan Kesehatan Warga Binaan

Kamis, 6 November 2025 - 10:46 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar Patroli Karhutla Bersama Masyarakat di Desa Sei Cingam

Kamis, 6 November 2025 - 05:24 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Lakukan Pemantauan PMK Hewan di Desa Darul Aman

Kamis, 6 November 2025 - 05:20 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar KomunikasiI Sosial Di Desa Dungun Baru

Kamis, 6 November 2025 - 04:57 WIB

Berpakaian Adat Tabagsel, Ibu Ketua TP PKK Padang Lawas Hadiri Jambore Kader PKK 2025

Berita Terbaru