H Paisal-Sugiyarto Janji Selesaikan Pembangunan di Bunga Tanjung

- Penulis

Jumat, 22 November 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy


Ket foto : Kampanye H Paisal di Bunga Tanjung, Jumat (22/11/2024) malam.

DUMAI – Meski dalam kondisi hujan gerimis, ratusan masyarakat Bunga Tanjung tetap menghadiri kampanye dialogis pasangan calon nomor urut tiga, tepatnya di Jalan Punto Dewo, Kelurahan Bukit Datuk, RT 28, Jumat (22/11/2024) malam.

Turut hadir dalam kesempatan ini, tokoh agama, tokoh masyarakat, alim ulama, tokoh pemuda dan ratusan masyarakat setempat.

Dalam sambutannya, cawako Dumai H Paisal – Sugiyarto berkomitmen akan melanjutkan pembangunan di Bunga Tanjung.

“Janji kami tahun depan, kita akan tembuskan jalan Bunga Tanjung ke Bukit Timah, Jalan Punto Dewo dan Bunga Tanjung. Insya Allah tiga janji ini kita eksekusi di tahun depan jika diberikan amanah kembali,” ucap H Paisal.

Tidak itu saja, sang petahana juga akan menyelesaikan penerangan jalan di Bunga Tanjung secara keseluruhan.

“Kita sudah koordinasi dengan PLN untuk pengadaan trafo. Jika memang nanti mereka (PLN) belum menyelesaikan kita akan beli sendiri dan kita hibahkan ke PLN,” terangnya.

Kesemoatan yang sama, juru kampanye Markas PAS, H Paiman selaku koordinator relawan se Kota Dumai memaparkan bahwa masyarakat diminta semakin waspada menjelang hari pemilihan.

“Kami harap masyarakat lebih cerdas melihat situasi politik saat ini. Banyak fitnah dan kampanye hitam yang dilakukan. Jelang masa pemilihan juga patut diwaspadai kecurangan pemilu atau money politik,” jelasnya.

Dengan demikian, H Paiman menghimbau ke masyarakat agar menggunakan hak suaranya dengan bijak sana.

“27 November datang ramai-ramai ke TPS, coblos nomor 3 agar pembangunan dapat dilanjutkan,” pungkasnya.**

Berita Terkait

Polres Dumai Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi
PMA Sambangi IPDN Jatinangor, Jawa Barat
Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Komsos di Desa Sukoharjo Mesim
Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar Patroli Karhutla di Desa Teluk Lecah
Bawa Harum Padang Lawas, Hafiz M.Al Zikri Hasibuan Sabet Juara III Taekwondo POPNAS XXVII di Jakarta
TNI Bersama Ketua RT, Linmas, dan Pemuda Gelar Patroli Mitigasi Siskamling di Kelurahan Batu Panjang
Pastikan Pelayanan Optimal, Kakanwil Ditjenpas Riau Tinjau Rutan Dumai
Babinsa Koramil 04/Rupat Bersama Masyarakat Gelar Patroli Karhutla di Desa Pangkalan Nyirih

Berita Terkait

Rabu, 5 November 2025 - 10:03 WIB

Polres Dumai Gelar Apel Kesiapan Tanggap Darurat Bencana Hidrometeorologi

Rabu, 5 November 2025 - 06:58 WIB

PMA Sambangi IPDN Jatinangor, Jawa Barat

Rabu, 5 November 2025 - 05:44 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Laksanakan Komsos di Desa Sukoharjo Mesim

Rabu, 5 November 2025 - 05:40 WIB

Babinsa Koramil 04/Rupat Gelar Patroli Karhutla di Desa Teluk Lecah

Selasa, 4 November 2025 - 14:55 WIB

Bawa Harum Padang Lawas, Hafiz M.Al Zikri Hasibuan Sabet Juara III Taekwondo POPNAS XXVII di Jakarta

Berita Terbaru

Berita

PMA Sambangi IPDN Jatinangor, Jawa Barat

Rabu, 5 Nov 2025 - 06:58 WIB